Desa Titang

Kec. Jogonalan
Kab. Klaten - Jawa Tengah

Info
Selamat Datang di Website Resmi Desa Titang, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah Selamat Menyambut Tahun baru 2025

Artikel

Transformasi Ruang Publik: Mahasiswa Arsitektur Universitas Diponegoro Wujudkan Desa Taman di Titang

Administrator

07 Februari 2025

63 Kali dibuka

Titang, Jogonalan, Klaten (10/02/2025) — Sebuah inisiatif inspiratif lahir dari tangan kreatif Mahasiswa KKN Tim 1 2024/2025 Program Studi Arsitektur (Hasna Alifia Adita), yang mengambil langkah nyata dalam mengembangkan lingkungan masyarakat. Melalui program kerja monodisiplin, mahasiswa ini merancang Desa Taman di lapangan depan SDN Titang, Klaten. Proyek ini tidak hanya sekedar memberikan ruang hijau pada desa, namun juga dapat memenuhi kebutuhan warga Desa Titang dalam beraktivitas.

Saat konsultasi dengan Kepala Desa, Bapak Joko Sarjito, beliau menyampaikan, “Kami dari desa memang sudah ada rencana untuk bikin taman ini. Harapannya, tempat ini bisa jadi ruang berkegiatan buat warga, entah itu olahraga, kumpul-kumpul, atau sekadar tempat santai. Selain itu, pedagang kecil juga bisa jualan di sini, kayak konsep car free day biar makin ramai dan bermanfaat buat semua.”

Desa Taman yang dirancang untuk mengakomodasi berbagai aktivitas, mulai dari olahraga, area bermain anak, hingga zona UMKM bagi warga untuk menjualkan produk mereka. Sebagai bentuk identitas, taman ini juga dilengkapi dengan signage bertuliskan “Desa Titang,” untuk memberikan identitas dari Desa Titang sendiri

Tidak hanya berkutat pada aspek desain, proyek ini turut melibatkan mahasiswa teknik sipil (Muchamad Hafidh Azhari) dalam penyusunan Rencana Anggaran Biaya (RAB). Dengan adanya perhitungan matang dari berbagai aspek teknis, diharapkan proyek ini dapat terealisasi secara berkelanjutan dan sesuai dengan kondisi lingkungan sekitar.

Penyerahan desain dilakukan pada tanggal 6 Februari 2025 oleh kepala desa sebagai bentuk komitmen terhadap pembangunan ruang publik yang lebih baik.

Langkah ini dalam menciptakan Desa Taman di Titang menjadi bukti bahwa arsitektur bukan sekadar soal bangunan, tetapi juga tentang menciptakan ruang yang berfungsi, nyaman, dan mampu mempererat kehidupan sosial masyarakat. Harapannya, inisiatif ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut serta dalam menciptakan ruang publik yang lebih baik bagi komunitasnya.

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

CAPTCHA Image

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

JOKO SARJITO

Sekretaris Desa

AGIH DEKY PRASETYA

Kaur Keuangan

RISANTIKA RISMAYA

Kepala Wilayah (Kadus)

WALUYO

Kasi Pelayanan dan Kesra

TRI SUSILOWATI

Kasi Pemerintahan

JOKO SUPRIYONO

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Titang

Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah

Sinergi Program

Komentar

Media Sosial

Statistik Pengunjung

Hari ini:47
Kemarin:73
Total:40.575
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:18.97.14.91
Browser:Tidak ditemukan

Transparansi Anggaran

APBDes 2025 Pelaksanaan

Pendapatan

AnggaranRealisasi
Rp 1.573.324.431,00Rp 0,00

Belanja

AnggaranRealisasi
Rp 1.704.157.465,00Rp 0,00

Pembiayaan

AnggaranRealisasi
Rp -133.833.034,00Rp 0,00

APBDes 2025 Pendapatan

Hasil Usaha Desa

AnggaranRealisasi
Rp 5.000.000,00Rp 0,00

Hasil Aset Desa

AnggaranRealisasi
Rp 78.767.000,00Rp 0,00

Lain-lain Pendapatan Asli Desa

AnggaranRealisasi
Rp 3.000.000,00Rp 0,00

Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 808.632.000,00Rp 0,00

Bagi Hasil Pajak Dan Retribusi

AnggaranRealisasi
Rp 39.119.653,00Rp 0,00

Alokasi Dana Desa

AnggaranRealisasi
Rp 367.305.778,00Rp 0,00

Bantuan Keuangan Kabupaten/kota

AnggaranRealisasi
Rp 270.000.000,00Rp 0,00

Bunga Bank

AnggaranRealisasi
Rp 1.500.000,00Rp 0,00

APBDes 2025 Pembelanjaan

Bidang Penyelenggaran Pemerintahan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 568.611.204,00Rp 0,00

Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa

AnggaranRealisasi
Rp 666.676.076,00Rp 0,00

Bidang Pembinaan Kemasyarakatan

AnggaranRealisasi
Rp 192.029.872,00Rp 0,00

Bidang Pemberdayaan Masyarakat

AnggaranRealisasi
Rp 158.260.000,00Rp 0,00

Bidang Penanggulangan Bencana, Darurat Dan Mendesak Desa

AnggaranRealisasi
Rp 118.580.313,00Rp 0,00

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-7.753472
Longitude:110.541746

Desa Titang, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten - Jawa Tengah

Buka Peta

Wilayah Desa